Sabtu, 18 Maret 2017

Tentang Qunut

Para ulama berbeda pendapat tentang mengangkat (menengadahkan) kedua tangan ketika qunut dan mengusapkannya ke wajah setelah selesai qunut. Yaitu ada 3 pendapat:
1. Pendapat yg paling shohih, bahwa disunnahkan mengangkat kedua tangan ketika qunut dan tidak mengusapkannya setelah selesai qunut.
2. Mengangkat kedua tangan dan mengusapkannya ke wajah setelah selesai qunut.
3. Tidak mengangkat kedua tangan ketika membaca doa qunut dan tidak pula mengusapkannya kewajah setelah selesai qunut.
Dan para ulama sepakat bahwa tidak dianjurkan mengusapkan tangan selain kewajah, misalnya dada dan sebagainya, dan mereka (ulama) menghukumi (mengusapkan selain wajah) adalah makruh ketika selesai qunut.(1)

(1) Al-adzkar, imam alhafidz syaikh al-islam MAhyuddin abi zakariyya yahya bin syarof annawawi, h.59

1 komentar:

  1. Lucky Club Casino Site - Live Scores
    Lucky Club Casino. Live scores of live games from all over the world! Find your lucky club card game today! Rating: 4.3 · ‎123 votes luckyclub.live

    BalasHapus